Sejarah Pendidikan Islam
Synopsis
Jumlah Halaman : 179
Tinggi Buku : 23 cm
ISBN : Sedang Proses
Menelusuri jejak sejarah pendidikan Islam tidak hanya sekadar menggali masa lalu, tetapi juga membuka jendela pemahaman tentang nilai-nilai dan metodologi pendidikan yang telah membentuk peradaban Islam selama berabad-abad. Kajian ini penting untuk menggali mutiara hikmah, belajar dari kejayaan dan kelemahan masa lalu, serta merumuskan strategi pendidikan Islam yang relevan dengan tantangan zaman modern.
Buku ini secara komprehensif akan membawa pembaca pada perjalanan sejarah pendidikan Islam, mulai dari masa kenabian, masa keemasan Islam, hingga perkembangannya di berbagai belahan dunia. Pembaca akan diajak menyelami konsep dan landasan filosofi pendidikan Islam, mengenal lembaga-lembaga pendidikan yang bersejarah, serta menyaksikan kontribusi besar para tokoh dan ilmuwan muslim dalam dunia pendidikan. Semoga buku ini menjadi bekal pengetahuan dan inspirasi bagi siapapun yang peduli dengan pendidikan Islam. Para akademisi, pendidik, dan pemerhati pendidikan dapat menggali ilmu dan metodologi dari sejarah. Bagi masyarakat umum, buku ini dapat membangun kesadaran akan pentingnya nilai-nilai Islam dalam pendidikan dan membangkitkan semangat untuk berkontribusi terhadap pengembangannya..