Digital Parenting & Islam Perspektif: Persiapkan Anak Untuk Menghadapi Tantangan Zaman Sejak Usia Dini
Synopsis
Jumlah Halaman : 140
Tinggi Buku : 23 cm
ISBN : 978-623-5407-66-1
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi membawa dampak besar pada berbagai aspek kehidupan, termasuk cara anak-anak belajar dan berinteraksi dengan dunia online. Produk teknologi telah memberikan banyak manfaat bagi berbagai aktivitas kehidupan manusia, namun di sisi lain menjadi tantangan yang bisa menimbulkan dampak negative jika tidak dimanfaatkan secara tepat.
Buku ini disusun dengan tujuan membantu para pendidik mengenal lebih jauh dunia digital yang dihadapi oleh anak-anak dan memberikan gagasan tentang cara mengelola penggunaan teknologi di rumah. Buku memberikan informasi yang komprehensif, mulai dari pengenalan teknologi, dampak positif dan negatif, hingga strategi dan tips praktis untuk mengawasi dan membimbing anak-anak.
Tim penulis menyadari bahwa setiap keluarga memiliki dinamika dan kebutuhan yang berbeda, oleh karena itu penulis berharap buku ini dapat disesuaikan dengan kondisi masing-masing keluarga. Semoga buku ini bermamfaat bagi orangtua dalam mendidik anak-anak, agar anak dapat tumbuh menjadi pribadi yang berakhlak mulia, cerdas, dan bijak dalam memanfaatkan teknologi.