Kesehatan Industri: Buku Ajar
Synopsis
Perkembangan teknologi dan industri saat ini selain berdampak positif dari segi ekonomi, namun juga dapat berdampak negatif bagi kesehatan pekerja. Pekerja sebagai motor penggerak pembangunan merupakan aset yang perlu dijaga dan dioptimalkan derajat kesehatannya. Sehubungan dengan hal tersebut, sumber daya kesehatan yang memberikan pelayanan spesifik kesehatan kerja saat ini sudah merupakan kebutuhan industri dan masyarakat pekerja.
Dalam rangka meningkatkan pengetahuan mahasiswa kedokteran FK Unisba di bidang kesehatan kerja, perlu kiranya disusun Buku Ajar Kesehatan Industri yang diharapkan dapat membantu mahasiswa mempelajari dan meningkatkan kompetensi kurikulum kesehatan industri.
Dengan demikian, pengetahuan dan wawasan tentang kesehatan industri ini dapat diimplementasikan saat bertugas di fasilitas pelayanan kesehatan maupun di tempat kerja nantinya sehingga dapat meningkatkan masyarakat pekerja yang sehat, berkualitas, dan memiliki produktivitas kerja yang tinggi